Mobil-mobil Modifikasi Mewah Hiasi Geneva Auto Show
Reporter: Tempo.co
Editor: Fardi bestari periset foto
Sabtu, 18 Maret 2017 10:16 WIB
  • Rumah desain FAB Design memamerkan modifikasi mobil Mercedes-Benz AMG GTS dalam Geneva Auti SHow 2017 di Jenewa, Swiss. FAB mendesain mobil tersebut menjadi mobil sport mewah dengan baluran warna chrome di sekujur bodinya. topgear.com

  • Rumah desain otomotif asal Jerman, Mansory memamerkan hasil modifikasinya pada sebuah SUV Bentley Bentayga Black Edition pada Geneva Auto Show 2017 di Jenewa, Swiss. Serat karbon telah memenuhi sebagian bodi mobil modifikasi Mansory ini, yakni pada bagian kap mesin, side skirt, fender dan bumper. topgear.com

  • Merayakan ulang tahun yang ke-20, FAB Design telah memodifikasi Mercedes-McLaren SLR menjadi sportcar yang gahar dengan baluran serat karbon pada sekujur tubuhnya dan dipamerkan pada Geneva Auto Show 2017 di Jemewa. Swiss. topgear.com

  • Rumah desain Hamann Motorsport telah memodifikasi Range Rover Evoque menjadi SUV Convertible, dimana bagian atap belakang Range Rover Evoque ini dipotong yang kemudian dipamerkan pada Geneva Auto Show 2017 di Jenewa, Swiss. topgear.com

  • Mobil hybrid besutan BMW, yakni BMW i8 telah mengalami modifikasi yang dibuat oleh rumah desain AC Schnitzer asal Jerman, dan dipajang di Geneva Motor Sow 2017. Rumah desain membubuhkan spoiler kecil pada bagian belakang BMW i8 yang membuat mobil hybrid tersebut menjadi lebih sporty. topgear.com

  • Gemballa memodifikasi Porsche 911 Turbo menjadi Gembala Avalanche dan dipamerkan pada Geneva Motor Show 2017 di Jenewa, Swiss. Gembala membubuhkan spoiler besar layaknya ekor ikan paus pada bagian belakang Porsche 911 Turbo tersebut. topgear.com


FOTO TERKAIT